Pensilrakyat.com – Bone Pembukaan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke 32 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Stadion Lapatau Matanna Tikka Bone pada Jumat (24/06/2022) malam sukses digelar, meskipun dalam kondisi cuaca yang sedang hujan namun ribuan penonton masih setia hingga akhir acara

Pada pelaksanaan open ceremony melibatkan 3200 penari dengan menampilkan tarian kolosal yang melibatkan pelajar dari jenjang SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA yang terdiri dari 500 orang penari utama, 2.200 siswa penari pendukung.

Dr. H. Andi M Padjalangi, M.Si selaku Bupati Bone mengungkapkan bahwa tarian kolosal pada pembukaan MTQ yang melibatkan 3.200 siswa ini merujuk pada MTQ ke-32.

“Ini sarat dengan makna bahwa MTQ tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang diselenggarakan di Kabupaten Bone merupakan MTQ yang ke-32, Kita berharap melalui pelaksanaan MTQ ini syiar Islam di Kabupaten Bone dan Sulawesi Selatan semakin kuat,” kata Bupati Bone.

Bupati Bone juga mengucapkan terima kasih kepada para penari beserta orang tuanya dan para pelatih yang bekerja keras menampillan pertunjukan pada opening ceremony MTQ ke-32 di Bone.

See also  Indahnya Berbagi Di Bulan Ramadhan, Tapak Suci Partam dan Maccis Mengusung Tema We Share Cause We Care

“Saya bangga kepada anak-anakku yang memberikan pertunjukan terbaiknya semangat untuk tampil, hujan tidak pernah mengendorkan semangat anak-anakku, begitu pula dengan pelatih dan orang tua anak-anakku,” kata Bupati Bone.(*)

 

Editor : Firana Astrina