Gowa, Pensilrakyat.com – Di tengah merebaknya kondisi penularan wabah Covid19 (Corona Virus Disease tahun 2019) yang makin memprihatinkan dan meresahkan, menjadi fokus serta perhatian tersendiri bagi sejumlah anggota DPRD di Kabupaten Gowa.

Kondisi demikian, memantik perhatian DPD Perindo Gowa untuk turun berbagi tali asih memberi bantuan berupa sembako dan masker serta melakukan penyemprotan disinfektan ke warga  sebagai langkah pencegahan penyebaran wabah Covid19 di wilayah Kelurahan Katangka Kecamatan Sombaopu Kabupaten Gowa, Ahad (19/04/2020).

Diawali dengan melakukan penyemprotan disinfektan dan menyertakan berbagi sembako serta memberikan masker secara cuma-cuma kepada warga masyarakat di Kelurahan Katangka dengan melibatkan beberapa pengurus, anggota DPRD Gowa dari Partai Perindo, juga para kader, relawan dan simpatisannya.

Ir. H Anwar Usman selaku Ketua Fraksi Perindo yang membidangi Komisi C ketika ditemui oleh awak media ini, mengatakan, pihaknya secara bersama ingin berkontribusi kepada masyarakat yang terdampak covid 19 guna mengurangi beban sosial masyarakat terdampak covid dengan pemberian sejumlah bantuan sembako, sembari kami melakukan tindakan pencegahan wabah covid19 di wilayah Kelurahan Katangka Kecamatan Sombaopu Kabupaten Gowa,” ungkapnya.

See also  Terus Berinovasi Dalam Pengolahan Sampah, DLH Gowa Lakukan Imbauan

“Perindo terpanggil melakukan aksi sosial ini sebagai wujud kepeduliannya terhadap masyarakat terkena dampak Covid-19, khususnya para pekerja harian yang pendapatannya berkurang sehubungan dengan adanya imbauan untuk tinggal di rumah (stay at home-red),” terangnya, Minggu (19/04/2020).

Sementara itu, Hasniaty Lily juga menuturkan hal yang sama terkait dilakukannya penyemprotan disinfektan dan pembagian bantuan berupa sembako serta masker yang diberikan kepada warga masyarakat di Kelurahan Katangka.

Berhubung kegiatan ini berlangsung di masa pandemik virus corona, maka bantuan ini pun kami lakukan sesuai SOP protokol kesehatan tanpa menimbulkan kerumunan warga, maka DPD Partai Perindo Gowa bersama Anggota DPRD mendistribusikannya secara door to door ke rumah-rumah warga yang terdampak.

“Adapun kalkulasi jumlah bantuan yang kami bagikan, kurang lebih 200 bungkus sembako dan 500 Pieces Masker yang sudah kita distribusikan kepada masyarakat Kelurahan Katangka sambil melakukan penyemprotan,” jelas Hasniaty.

Ia juga menambahkan, bahwa kepedulian Partai Perindo dalam hal ini bukan hanya saat kampanye politik saja. Namun, setiap saat rakyat membutuhkan, kami di Perindo siap melayani. Dirinya berharap, apa yang telah diberikan kepada masyarakat di tengah pandemik Covid-19 ini semoga dapat bermanfaat untuk masyarakat. Mereka juga diharapkan tetap bersemangat dalam menjalankan aktivitasnya,” beber Hasniaty. (DPr)

See also  A cheating complaint in Hyderabad unearths Chinese online gambling scam worth crore