Gowa, Pensilrakyat.com – Subhanallah Alhamdulillah Allahu Akbar, Masya Allah hanya dengan kalimat puji pujian nan suci dan indah yang pantas selalu kami panjatkan atas junjungan Nabiyullah Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam, demikian sebait penggalan sambutan yang disampaikan oleh ustadz Syamsuddin Kadir LC MA.

Rabu tanggal 30 Desember tahun 2020, bertempat di Perumahan Nusa Mappala Gowa, TKA-TPA At-Taqwa melakukan Sima’an Tahfidz Al-Qur’an Juz 30 yang pertamakali (red-angkatan l) dibarengi acara pelepasan Mahasiswa/wi KKN UMI angkatan 65.

Ustadz Syamsuddin menambahkan, kami selaku pembina dan pengurus TKA-TPA At-Taqwa begitu terharu sekaligus bangga serta tak lupa pula berterimakasih kepada para orangtua santri atas peran sertanya dalam membantu memotivasi anak-anaknya hingga dapat menjadi santri santri yang terbaik dengan harapan dapat membawa safaat bagi kita semua terutama kepada kedua orangtuanya, Aamiin,” ucapnya.

Ia juga menyampaikan terimakasih banyak kepada para guru pembimbing anak-anak santri dan para donatur di lingkup TKA-TPA At-Taqwa hingga hal ini berhasil terlaksana, juga tak lupa ia ucapkan secara khusus rasa hormat dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Kepala Lingkungan Mappala yang menyempatkan dirinya hadir sekaligus mewakili pemerintah Kelurahan Pangkabinanga,’ ungkap ustadz Syamsuddin.

See also  Lipan Sulsel dan L-Kontak Satukan Visi Sorot Dinkes Makassar Terkait Bangunan Puskesmas Jumpandang Baru

Sementara, Kepala Lingkungan Mappala Muhammad Ramli Lallo, ST dalam sambutannya juga menyampaikan motivasinya agar anak-anak santri dapat lebih fokus untuk terus belajar dan menjadi manusia yang soleh-soleha serta berguna bagi kedua orangtuanya beserta masyarakat di sekelilingnya,” ujarnya penuh haru.

Hal senada pun di ungkapkan oleh Andi Fitra S selaku donatur tetap TKA-TPA At-Taqwa dengan penuh haru kepada media ini, ia menambahkan, “bahwa dirinya tak bisa menahan haru sekaligus bangga melihat anak-anak santri makin termotivasi belajar untuk bisa menjadi Tahfidz Al-Qur’an” dan untuk hal-hal kebaikan seperti ini.

” Sebagai pribadi, In Syaa Allah saya siap menjadi bagian dari setiap kegiatan-kegiatan di TKA-TPA At-Taqwa Perumahan Nusa Mappala Gowa “, dengan terlaksananya kegiatan ini secara lancar ia pun turut menyampaikan rasa terimakasih kepada Muhammad Yusuf yang akrab disapa mami Yusuf karena beliau selama ini telah begitu banyak memberi warna, melatih santri dengan berbagai aktifitas positif dalam hal seni,” tutupnya.

Ditempat terpisah, Ali Falaki selaku Ketua Rukun Tetangga (RT) di lingkup Perum NMG Kelurahan Pangkabinanga, sangat mengapresiasi inovasi dan kekompakan warganya dengan adanya giat giat positif, terlebih kegiatannya bersifat religi,” akunya.

See also  Ketua "LSM-KAPAK" Hari Anti Korupsi Adalah Moment Merefleksi Diri

Jelang berakhirnya seluruh rangkaian acara Sima’an Tahfidz Al-Qur’an Juz 30 di TKA-TPA berikut dengan acara pelepasan Mahasiswa/wi KKN UMI angkatan 65 dan ditutup dengan poto bersama, mendapat tanggapan positif dari Mahasiswa KKN UMI untuk ditauladani serta berharap agar TKA-TPA lainnyapun dapat berbuat hal yang sama,” harap Afif Zuhdi Ramadhan. (DPr)