PensilRakyat, Makassar — Seminar Qur’an Nasional yang akan diadakan oleh LDK Al Jami’ UIN Alauddin Makassar yang berkolaborasi dengan Yayasan FORMASITA berhasil menjual habis tiket VIP dalam kurun waktu 2 jam.

Diketahui hari ini tanggal 9 Oktober menjadi hari pertama untuk LDK Al Jami’ membuka registrasi gelombang pertama. Dan untuk tiket gelombang pertama dibandrol Rp. 30.000.

Dan diregistrasi gelombang pertama ini juga telah terbuka untuk pembelian tiket VIP. Tiket VIP ini dibanderol Rp. 50.000. Serta Tiket VIP ini sangat terbatas yaitu 20 tiket untuk Akhwat dan 20 tiket untuk Ikhwan.

Seminar Qur’an Nasional ini akan dilaksanakan pada hari Ahad tanggal 05 November di Auditorium Kampus II UIN Alauddin Makassar dengan tema”Menggapai Prestasi Gemilang Bersama Cahaya Al-Qur’an”. Dan mengundang Ustadz Agam Fachrul yang dikenal sebagai Da’i Millenial dan juga sebagai influncer. Diundangnya Ustadz Agam di seminar inilah yang menjadi daya tarik para peserta seminar.

Selain ustadz Agam ada juga ustadz Tatas Bagus Tiandi yang dikenal sebagai penulis, FO. Teman Official. Serta ada juga Tamsil Linrung yaitu Wakil Ketua MPR-RI.

See also  Pawas Diknas Makassar Kompak Lakukan Upacara Nasional Bersama SMPN 15 di Barombong

“Penjualan tiket dimulai pada pukul 8 untuk tiket VIP sangat cepat habis yaitu hanya dalam waktu 2 jam dan hal tersebut di luar ekspektasi kami para panitia” ujar Annas Januarto sebagai Ketua panitia. “Alasan yg paling mengena itu ada pada pemateri. Dengan adanya 2 Da’i Milenial, saya pikir sangatlah wajar bilamana banyak yg menginginkan tiket” ujar Annas.(09/10/23)

Citizen reporter: Ainul Mardiyah