PensilRakyat, Makassar — Ajang Kejuaraan Nasional Pencak Silat Piala Kemenpora Makassar Championship 2 Tahun 2023 di Gedung Olahraga (GOR) Sudiang baru saja usai.

Ajang yang berlangsung pada tanggal 29 hingga 31 Desember itu mempertandingkan beberapa kelas di antaranya, kelas usia dini, kelas pra remaja, kelas remaja dan kelas dewasa.

Kejuaraan ini diikuti oleh 2.348 peserta dari 168 kontingen, dan salah satu kontingen yang ikut berpartisipasi dalam kejuaraan nasional ini adalah Perguruan Tapak Suci  Putera Muhammadiyah Cabang Darul Aman Gombara dengan menurunkan atlit sebanyak 145 orang.

Mulahizhun Amien selaku Manajer Tim Darul Aman Gombara mengapresiasi seluruh Atlet dan Official yg turut serta Dalam Event ini.

SD Buq’atun Mubarakah di bawah Naungan Yayasan Buq’atun Mubarakah Pondok Pesantren Darul Aman Gombara yg beralamat Di Jalan KHA Jabbar Ashiry No 1 Biringkanaya Kota Makassar. Berhasil menjadi Juara Umum terbaik ke III dengan Perolehan Medali Emas 6, Perak 4 & 2 Perunggu

Pelatih Sekaligus Guru Olahraga Pesantren Darul Aman Muh Tamsil, S.Pd kepada media ini menyampaikan bahwa Kegiatan Ekskul Tapak Suci merupakan ekstrakurikuler wajib bagi santri Darul Aman Gombara, dan semua santri sangat antusias untuk ikut ambil bagian dalam Kejuaraan Silat baik tingkat Kota Propinsi serta tingkat Nasional seperti pada Ajang Kejuaraan Pencak Silat Makassar Championship 2 saat ini. Ungkapnya

See also  Pimda Tapak Suci Makassar Gelar UKTS, Ini Penjelasan Sekertaris Pimda Tapak Suci Makasar

“Walaupun belum bisa menjadi yang  terbaik (Tim Favorit) pada Makassar Championship 2 kali ini tetap semangat dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan official semoga ajang ataupun event selanjutnya Kita bisa bertemua lagi, Tutup Pelatih Darul Aman Gombara ini.

Berikut tabel perolehan medali Tapak Suci Darul Aman Gombara :

Perolehan medali

##Usia dini

1.Emas : 6

2.perak : 4

3.perunggu :2

##PRA REMAJA

1.Emas : 20

2.perak : 24

3.perunggu :31

##REMAJA

1.Emas : 14

2.perak : 14

3.perunggu : 28

##DEWASA

1.Emas : 1

2.perak :

3.perunggu :

4.Harapan 1 :1

##Total medali :

Emas : 41

Perak : 42

Perunggu :61

Harapan : 1

Total perolehan medali : 145 medali

Kegiatan Ini juga Sebagai promosi Penerimaan Santri Baru, dimana Pendaftaran Akan Di buka Awal bulan Februari 2023 secara Online dengan membuka link https://s.id/darulaman dan save link tersebut.