Gowa – Kelompok Penyanyi Jalanan (KPJ) Gowa hadir dalam peran keselarasan dan kesetaraan dibidang Sosial, Seni, Budaya, Pariwisata dan Olahraga di Kab. Gowa.

Selain itu, KPJ Gowa sah berdiri hasil dari musyawarah mufakat (Musmuf) secara sah dan resmi juga telah memilih Revin Pataroi Rahman disapa Revin sebagai Ketua Umum KPJ Gowa periode 2022-2025 pada hari Minggu, 17 Juli 2022 bertempat di Cafe La’Qu Makassar.

Dalam sambutannya Revin sebagai Ketua Umum KPJ Gowa yang terpilih mengedepankan kebersamaan, keselarasan dan kesetaraan.

“Degan rahmat tuhan yang maha kuasa serta dukungan kerjasama yang baik dari teman teman semoga KPJ Gowa dapat berjalan seperti yang diharapkan, selalu mengedepankan kebersamaan menyatukan visi dan misi untuk KPJ Gowa di masa depan yang lebih baik, “sambut Revin.

Dalam Musmuf selain dari anggota KPJ Gowa juga hadir Erwin Zainuddin biasa disapa Jordan selaku ketua umum KPJ Makassar turut mengetahui dan menyaksikan secara langsung Musmuf dan pemilihan Ketua Umum KPJ Gowa.

See also  LSM-KAPAK Desak Pemkab Gowa Merevisi APBD Untuk Penanganan Covid19

Disesi sambutannya Jordan mendukung penuh serta memberi nasehat dan membagikan sedikit pengalamannya selama menjabat sebagai ketua KPJ Makassar

“Sebelumnya perencanaan KPJ Gowa semenjak 2 tahun yang lalu sudah saya sampaikan kepada teman teman yang berdomisili di kab. Gowa, hingga akhirnya dengan semangat juang dari saudara Revin sebagai Ketua Umum yang terpilih mampu mendirikannya, “tutur jordan.

“Harapan saya, semoga KPJ Gowa menjadi wadah yang mampu mengayomi, membimbing serta bekerja secara tulus dan niat yang baik. ingat liku liku dan dinamika dalam organisasi itu sering terjadi, jangan pernah menyerah tetap semangat dan jangan pernah berhenti berkarya,”tutup Jordan.

Visi dan Misi KPJ Gowa

Visi
Membentuk anggota (kader) KPJ Gowa yang berpotensi, mengedepankan kebersamaan demi terciptanya keharmonisan dan persatuan dalam menuju kesuksesan, sekaligus melakukan pembinaan dan bimbingan untuk menyalurkan minat kreativitas dan bakat di dalam kesenian, kebudayaan, pariwisata dan olahraga.

Misi

1. Membuat program kerja (proker) yang dapat memenuhi kebutuhan anggota KPJ Gowa

2. Mengelola minat kreativitas dan bakat anggota KPJ Gowa yang berpotensi

See also  Hajah Ria Efendy Siap Maju Di Pilkada Gowa 2020

3. Mengadakan pelatihan dan pembinaan

4. Mengembangkan serta menyalurkan bakat dari sumber daya anggota yang ada sehingga mampu berkompetisi dengan pihak eksternal